LHOKSEUMAWE - Baitul Mal Kota Lhokseumawe telah melakukan test ujian tulis dan test baca Al-Qur'an yang berlokasi di Aula Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kota Lhokseumawe, Selasa (12/11/2024) pagi.
Test ujian ini diawasi oleh Panitia Seleksi Tim Independen / Ad-Hoc dan Tim Panitia Baitul Mal.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyaring kandidat calon Anggota Baitul Mal yang berkualitas dan kompeten serta memiliki inovasi dalam menjaga, memelihara, mengelola dan mengembangkan Zakat, Infaq, Harta Wakaf & Harta Keagamaan Lainnya (ZIWaH), serta Pengawasan Perwalian berdasarkan Syari’at Islam.
Ketua Panitia Seleksi Dr. Amrizal J. Prang, SH. LLM., dan Sekretaris Dr. Munawar Khalil, S.Ag. MA., menjelaskan bahwa test ini fokus pada penyaringan bakal calon anggota Baitul Mal tahun 2024-2029.
Kegiatan ini bertujuan untuk menentukan nilai dari calon anggota Baitul Mal baik dalam hal intelektual dan kemampuan membaca Al-Qur'an.
Selain itu, ujian ini dilakukan untuk melihat potensi dan karakter dari calon anggota Baitul Mal untuk kedepannya.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi landasan dalam memperkuat Baitul Mal Kota Lhokseumawe guna menjadikan Baitul Mal Kota Lhokseumawe sebagai Lembaga Amil Pensejahteraan Masyarakat yang Profesional, Jujur, Amanah dan Ikhlas.